• Berita Terkini

    Senin, 03 Oktober 2016

    Pagi ini, Jamaah Haji Sampai Kebumen

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Pemulangan jamaah haji asal Kabupaten Kebumen dari tanah suci dijadwalkan pagi ini, Senin 3 Oktober 2016. Kelompok terbang yang pertama kali tiba Kebumen adalah kloter 36.

    Kloter yang mengangkut 355 jamaah, dan lima petugas haji itu dijadwalkan tiba di Debarkasi Solo Minggu 2 Oktober 2016 pukul 21.55 WIB. Setelah sebelumnya diberangkatkan dari Madinah, Arab Saudi pada hari yang sama pukul 05.30 Waktu Arab Saudi.  "Pemulangan jamaah haji asal Kebumen kloter 36 akan pulang menuju Kebumen dari Solo sekitar pukul 23.55 WIB, selanjutnya diperkirakan akan sampai Kebumen Senin (3/10) sekitar pukul 04.55 WIB," terang Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen, Moh Nasir, kemarin.

    Sesuai agenda para jamaah haji itu diterima di halaman Pendopo Bupati Kebumen, sama seperti saat pemberangkatan lalu. Selanjutnya dari Pendopo Bupati, jamaah haji akan melanjutkan perjalanan menuju ke rumah masing-masing.

    Untuk diketahui kloter 36 terdapat dua jamaah wafat di tanah suci. Yaitu Sumitro Chambali (80), warga RT 01 RW 02 Desa Kebadongan, Kecamatan Klirong. Pemegang paspor B 3818084 itu meninggal di pemondokan di Mekkah Arab Saudi. Sumitro meninggal dunia karena sakit pada Jumat (9/9) pukul 07.18 waktu Arab Saudi.
    Jamaah haji kedua yang meninggal di tanah suci, Siti Makiyah (56) warga RT 03 RW 03 Desa Sidogede, Kecamatan Prembun. Pemegang paspor B3817966 itu meninggal di pemondokan di Mekkah Arab Saudi, pada Selasa 20 September lalu jam 15.10 waktu Arab Saudi, karena gagal jantung.  

    Selanjutnya, disusul kloter 60 yang dipulangkan dari tanah suci pada 10 Oktober 2016 pukul 12.15 Waktu Arab Saudi dan akan tiba di Solo 11 Oktober 2016 sekitar pukul 21.55 WIB. Dijadwalkan tiba di Kebumen 11 Oktober 2016 pukul 11.40 WIB.
    Disusul kemudian sebanyak 355 jamaah yang tergabung dalam kloter 61, bertolak menuju tanah air dari tanah suci 10 Oktober 2016 pukul 12.15 Waktu Arab Saudi dan sampai di Solo pukul 09.40 WIB. Diperkirakan sampai di Kebumen, pukul 16.40 WIB.

    Sementara jadwal pemulangan kloter 62 pada 10 Oktober 2016. Sebanyak 110 jamaah akan meninggalkan tanah suci pada pukul 12.15 Waktu Arab Saudi, dan tiba di tanah pukul 16.35 WIB. Serta sampai di Kebumen pada pukul 23.35 WIB.

    Sementara itu, calon jamaah haji asal Kabupaten Kebumen pada musim haji 2016 ini mencapai 966 orang. Jumlah ini bertambah 101 orang dari tahun lalu. Berdasarkan usia, terdapat calon haji berusia 88 tahun, yang merupakan calon jamaah tertua. Sedangkan calon haji termuda berusia 25 tahun. Berdasarkan pekerjaan, calon haji asal Kebumen didominasi oleh petani sebanyak 294 orang. Disusul PNS sebanyak 235 orang, ibu rumah tangga (IRT) 149 orang, swasta 146 orang, pedagang/pengusaha 115 orang. Selanjutnya, karyawan BUMN 15 orang, TNI/Polri 10 orang, dan pelajar 2 orang.

    Berdasarkan pendidikan, tahun ini calon haji Kebumen didominasi lulusan SD yang mencapai 401 orang. Disusul Sarjana 206 orang, lulusan SLTA 182 orang, SLTP 93 orang, diploma 63 orang, pascasarjana 20 orang, dan doktor 1 orang.(ori)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top