• Berita Terkini

    Minggu, 16 Oktober 2016

    KPK Jadwalkan Beberkan Hasil OTT Kebumen Pagi ini

    JAKARTA - Warga masyarakat Kebumen disarankan tak bergeser dari depan televisi. Itu setelah ada kepastian Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan akan menggelar jumpa pers, Minggu (16/10 pagi.

    "Nanti akan ada siaran pers pagi ini," ujar Wakil Ketua KPK Laode M Syarif saat dikonfirmasi JPNN, Minggu (16/10) pagi.

    Operasi yang dilakukan kemarin itu berhasil membongkar praktik suap menyuap penyelenggara negara. Hanya saja Syarif enggan menjelaskan detail..

    "Masih pengembangan, mohon sabar," ujar Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan, Sabtu (15/10).

    Seperti diberitakan, Kabid Promosi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan an Kabupaten Kebumen, Sigit Widodo dan seorang anggota DPRD Kebumen Komisi A berinisial S menjadi sasaran operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).  Informasi yang berhasil dihimpun, keduanya ditangkap Sabtu pagi tadi (15/10/2016) dan langsugn dibawa ke Jakarta har itu juga.

    Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Basaria Panjaitan mengatakan KPK  menangkap lima orang. Tangkapan KPK itu ada yang dari kalangan DPRD Kebumen, tapi ada juga dari pegawai satuan kerja perangkat daerah (SKPD).
    Kabarnya, dua di antara yang tertangkap KPK adalah anggota DPRD Kebumen berinisial S, serta seorang pejabat pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kebumen berinisial SW.
    Keduanya ditangkap usai melakukan transaksi suap. Kini, lima orang terjaring OTT akan dibawa ke gedung KPK untuk menjalani pemeriksaan.(boy/cah/jpnn)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top