• Berita Terkini

    Senin, 27 Juni 2016

    Warga Temukan Bagian Kaki Korban Longsor Sempor, Evakuasi Dilanjutkan hingga Malam Hari

    ilustrasi
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Upaya pencarian terhadap jenasah Satinem (27) satu dari enam korban longsor di Desa Sampang Kecamatan Sempor mendapat titik terang. Senin sore (27/6/2016), jenazahnya dilaporkan ditemukan.

    Kasie Kedaruratan pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen, Arif Rahmadi SSos mengatakan, upaya pencairan Satinem terus dilakukan oleh warga sejak Sabtu akhir pekan kemarin melibatkan warga Desa Sampang dan dibantu petugas BPBD Kebumen.

    Di hari Senin tadi, pencarian menemui hasil. "Hari ini pencarian sempat dihentikan pada siang hari karena turun hujan. Namun, warga kembali melanjutkan dan pada sekitar pukul 15.30, jenasah terlihat," katanya.

    Saat itu, warga menemukan bagian kaki. Namun bagian tubuhnya yang lain masih tertindih batu. Kondisi itu membuat warga sulit mengevakuasi korban. "Akhirnya berdasar keputusan warga, evakuasi tetap dilanjutkan. Untuk memudahkan pencarian, warga menggunakan lampu penerangan pada malam hari. Saat ini tengah diupayakan untuk menggeser batu yang menindih korban dengan cara didongkrak," kata Arif.

    Hingga berita ini diturunkan pukul 18.50 WIB, jenasah Satinem belum berhasil dievakuasi. "Namun kami optimis, malam ini jenasahnya bisa dievakuasi sepenuhnya. Selain mengupayakan evakuasi selesai malam ini, warga telah menyiapkan liang lahat untuk pemakaman korban. BPBD menyiagakan petugas di lokasi untuk membantu warga. ," kata Arif.

    Seperti diberitakan, sebanyak enam orang warga RT 04 RW 03 Desa Sampang Kecamatan Sempor dinyatakan hilang setelah longsor tebing menimpa rumah mereka pada Sabtu akhir pekan lalu. Dari keenam orang tersebut, lima diantaranya sudah ditemukan. Mereka masing-masing, Poniyem (48), Satimun (45) dan istrinya Sarinem (30). Berikutnya, San Rustin (70) dan  Marsiyem (68). Adapun Sutinem (30) belum ditemukan. San Rustin , Marsiyem (68) dan Sutinem (30) sendiri merupakan satu keluarga. Sementara, Satimun dan Sarinem adalah anak dan menantu San Rustin(cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top