• Berita Terkini

    Sabtu, 19 Maret 2016

    Rawan Klaim, Kagoc Kawal Kambing Ras Kaligesing

    andi/ekspres
    PURWOREJO- Sejumlah peternak di Kecamatan Kaligesing membentuk komunitas bernama Kaligesing Goat Community (Kagoc). Wadah ini dimaksudkan sebagai upaya pelestarian kambing ras Kaligesing, mengingat keberadaanya rawan diklaim oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

    Muhsin, Ketua Kagoc mengatakan, hingga kini komunitasnya telah beranggotakan puluhan peternak Kambing di Kecamatan Kaligesing. Visi utama Kagoc yakni untuk mengawal kelestarian kambing Kaligesing agar tidak punah dan tidak diklaim oleh pihak lain.

    "Kita tidak mengharapkan bantuan, yang penting solidaritas, karena tujuan utamanya untuk melestarikan Kambing Kaligesing," ungkapnya, kemarin.  Keberadaan Kagoc saat ini juga banyak membantu mengedukasi masyarakat untuk dapat melakukan ternak kambing ras kaligesing secara tepat. Tidak hanya bagi masyarakat Kabupaten Purworejo, melainkan juga luar daerah. Tidak jarang dinas/instansi dari luar daerah melakukan kunjungan belajar dan menunjuk Kagoc sebagai mitra pelatihan.

    Seperti yang dilakukan oleh Dinas Pertanian Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPSDMP) Provinsi DI Jogjakarta. Mereka yang beranggotakan belasan orang melakukan kunjungan Diklat Agribisnis Kambing ras Kaligesing  berpusat di sekretariat  Kagoc yang berada di Adjangsifa Sikembang Farm, Desa Pandanrejo.

    "Tujuan kita sama-sama belajar. Dalam kesempatan itu kami berbagai ilmu tentang tata cara pengolahan dan pembuatan pakan ternak, pemilihan bibit Kambing Kaligesing dengan spesifikasi yang bagus,” jelasnya.

    Selain itu, Kagoc juga mempresentasikan teknik pemeliharaan dan perawatan, branding dan penjualan, hingga ke tahap kontes maupun proyek.

    "Kami menunjukkan cara penyiapan dan pengolahan pakan ternak yang baik untuk menghasilkan kambing berkualitas, kemudian memilih anakan dan cara perawatannya. Sehingga mendukung branding dan kontes atau proyek,” katanya.

    Lukman Panto, pembina Kagoc menambahkan, Kambing Kaligesing memiliki ciri khas tersendiri sehingga perlu dibuat aturan khusus. "Kita mengangkat Kambing Kaligesing agar khalayak tahu bahwa Kambing Kaligesing berbeda dengan kambing lainnya. Kita punya ciri khas sendiri, maka dibuatlah aturan kambing ras Kaligesing," ungkapnya.(ndi)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top