• Berita Terkini

    Kamis, 10 Maret 2016

    Aksioma MI 2016 Diikuti 966 Peserta

    IMAM/EKSPRES
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Sebanyak 966 peserta ikut ambil bagian dalam Ajang Kompetisi Seni dan Olah Raga Madrasah (Aksioma) Ibtidaiyah  tingkat Kabupaten Kebumen tahun 2016. Pelaksanaan kegiatan tersebut, dipusatkan di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Tanuraksan Desa Gemeksekti Kecamatan Kebumen, Senin-Selasa (7-8 Maret 2016).

    Dalam ajang yang mengangkat tema menumbuh kembangkan sikap sportif, kereatif, profesional dalam mewujudkan madrasah yang berprestasi itu, terdapat 11 bidang/cabang kompetisi yang dilombakan. Diantaranya Lari, Catur, Tenis meja, Bulu Tangkis, Futsal dan Voli mini. Sedangkan untuk cabang seninya meliputi, Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ)  Juz 1-10, Tahfidz Juz 30, Pidato dengan Bahasa Indonesia, Jawa, Arab dan Inggris serta Kaligrafi dan Rebana.

    Ketua panitia pelaksana, Odi Sodawuh SAg melalui Sekretaris panitia Mohamad Riyadi SAg mengatakan,  pelaksanakan Aksioma kali ini, dilaksanakan di beberapa tempat diantaranya Gedung Olahraga (GOR) IANU Kebumen, GOR Nusantara Mertokondo, Alun-alun Kebumen dan MIN Tanuraksan. Aksioma tingkat Kabupaten Kebumen ini diikuti oleh peserta dari 14 Kecamatan dengan masing-masing kecamatan mengirimkan 69 orang peserta. “Lomba ini memberikan kesempatan dan peluang yang sama kepada semua siswa madrasah untuk dapat berkompetisi pada bidang olah raga dan seni,” katanya.

    Adapun para pemenang, sebagai berikut. Untuk lomba lari 100 meter putra dimenangkan oleh  Adi Pujianto peserta asal Kelompok Kerja Madrasah (KKM) Kecamatan  Rowokele sebagai juara 1. Sedangkan untuk lari 80  Putri dimenangkan oleh Efa Yur Wahana yang juga dari dari KKM Rowokele sebagai juara 1. Untuk lomba lari 400 meter putra dimenangkan oleh Musyafar Nur Asidiq dari KKM Kutowinangun, Prembun dan Padureso (Kupad), untuk Putri dimenangkan oleh Rifiqotul Mukaromah dari KKM Ayah.

    Untuk lomba catur putra dimenangkan oleh Bagus Muhammad dari KKM Kebumen dan untuk putri dimenangkan oleh Fitri Mulyaningsih yang juga dari KKM Kebumen. Untuk lomba Tenis meja putra dimenangkan oleh Mazid Ulumilah dari KKM Alian Poncowarno (Alipo) dan untuk putri dimenangkan oleh Salma Aulia yang juga dari KKM Alipo. Sedangkan Tenis meja ganda putra dimenangkan oleh KKM Sadang, dan untuk ganda putri dimenangkan oleh KKM Ambal, Mirit Bonorowo (Ambon) dan lomba Bulu tangkis tunggal putra dimenangkan oleh KKM Karanggayam Pejagoan (Ayam Jago) dan untuk tunggal putri dimenangkan oleh KKM Ayah.

    Sedangkan untuk Bulu Tangkis ganda putra dimenangkan oleh KKM Petanahan dan untuk ganda putri dimenangkan oleh KKM Kebumen. Untuk cabang olah raga Futsal dimenangkan oleh KKM Petanahan. Untuk Volly mini putra dimenangkan oleh KKM Ayah dan untuk Volly mini putri dimenangkan oleh KKM Sadang. Untuk MTQ putra dimenangkan oleh Khoerul Subhan dari KKM Petanahan, sedangkan untuk MTQ putri dimenangkan oleh Sabrina Putri Fatonah dari KKM Kebumen.

    Adapun untuk lomba lainnya meliputi Tahfidz putra dimenangkan oleh Chaidir Firmansyah Al Asyik peserta dari KKM Ayah dan untuk putri dimenangkan oleh Aisyah dari KKM Rowokele. Pidato Bahasa Indonesia dimenangkan putra dimenangkan oleh Hanief Subekti dari KKM Kebumen, untuk putri dimenangkan  Mauliya Mandaya yang juga dari KKM Kebumen. Sedangkan Pidato Bahasa Jawa putra dimenangkan oleh Nabil M dari KKM Kebumen, untuk putri dimenangkan Chumairo Moktika yang juga dari KKM Kebumen. Untuk Pidato Bahasa Arab putra dimenangkan oleh Hamzah Abdurrahman dari KKM Kebumen dan untuk putri dimenangkan oleh  Faidatul Barokah yang juga dari Kebumen. Sedangkan untuk Pidato Bahasa Inggris putra dimenangkan oleh Rio Maulana Ahmad H dari KKM Kebumen dan untuk putri dimenangkan oleh Afifah Fauziah Utami dari KKM Ayah.

    Untuk seni kaligrafi putra dimenangkan oleh Reza Chozin M dari KKM Kebumen, dan untuk kaligrafi putri dimenangkan oleh Kha Afriyanti dari KKM Ayah. Untuk lomba rebana dimenangkan oleh tim dari KKM Alipo. “Itu semua adalah data pemenang juara 1 baik putra maupun putri. Semoga para juara dapat mempertahankan prestasinya,” ucapnya. (mam).

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top