• Berita Terkini

    Kamis, 18 Februari 2016

    Anggota Saka Wanabakti Taklukan Tebing Watubarut

    KEBUMEN- Puluhan anggota Pramuka Saka Wanabakti (SWB) Kwartir cabang Kebumen mengikuti kegiatan turun tebing yang dilaksanakan di tebing Watubarut, Kebumen, baru-baru ini. Para peserta yang terdiri dari antusias  anggota SWB, Dewan Kerja SBW, dan FKPDS Wanabakti itupun terlihat antusias.

    Selain merupakan realisasi program kerja Dewan Kerja, kegiatan kemarin bertujuan mempererat persaudaraan dalam Wanabakti. Pengukuhan susulan juga disisipkan dikegiatan ini. Para peserta pun mengungkapkan antusiasmenya. “Ini perama kalinya saya turun dari ketinggian langsung dengan tali," ungkap salah satu peserta, Fitria Candra Ningrum yang juga siswa MAN 2 Kebumen.

    Ungkapan senada dilontarkan Ihza Ikhlasul Firdaus. “Kegiatan Wanabakti asyik-asyik, meski lelah tapi pengalaman dan ilmunya padat banget," ujar siswa SMK Maarif ! Kebumen yang menjadi kandidat calon ketua tersebut.

    Tebing Watu Barut memang tidak asing lagi bagi anggota SWB. Mereka sudah terbiasa dengan kegiatan semacam ini karena anak-anak SWB sudah tahu tekniknya. Tentunya Dewan Kerja telah memastikan bahwa semua alatnya aman dan terkendali.

    Adapun kegiatan kemarin, termasuk ke dalam Krida Reksawana, yaitu salah satu krida di kesakaan Saka Wanabaktiyang meliputi perlindungan hutan,alam dan lingkungan hidup. Adapun turun tebing termasuk kedalam SKK Krida Reksawana.

    Dalam kesakaan Wanabakti terbagi menjadi 4 Krida, antara lain, Bina Wana (Pembinaan / pelestarian hutan), Guna Wana (Pemanfaatan hutan), Tata Wana (Penataan/ Pengaturan hutan) dan Reksawana (Perlindungan hutan). Krida sendiri memiliki arti Satuan terkecil yang merupakan bagian dari Saka Wanabakti sebagai wadah kegiatan, ketrampilan, mutu yang merupakan bagian dari kegiatan Saka.

    Salah satu Dewan Kerja Saka Wanabakti, Asti menyampaikan, pihaknya membuka pintu bagi siapa saja yang ingin merasakan asyiknya petualangan bersama SWB. "Siapa yang ingin mencoba turun tebing maupun rappelling dengan alat yang aman dan teknik yang benar, silahkan hubungi SWB," imbaunya.

    Oleh  : Nurhayatun
    Penulis merupakan Dewan Kerja Saka Wanabakti .
    Saat ini penulis bersekolah di MAN 1 Kebumen, Jurusan Bahasa kelas XI
    Alamat : Desa Wonokromo, kec. Alian, Kab. Kebumen

    Nomor Hp : 083 867 083 185



    Berita Terbaru :


    Scroll to Top