• Berita Terkini

    Jumat, 22 Januari 2016

    UMP Adakan Kompetisi Stand Up Comedy

    ilsutrasi
     Dibatasi 35 Peserta
    PURWOREJO- Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Jurnalistik Sinar Surya Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMP) bakal menggelar kompetisi Stand Up Comedy pada tanggal 8 dan 9 Februari 2016 mendatang. Ajang yang memperebutkan penghargaan bergengsi ini dapat diikuti oleh pelajar SMA, mahasiswa, dan masyarakat umum, dengan kuota maksimal sebanyak 35 peserta.

    Ketua UKM Jurnalistik Sinar Surya UMP, Dwi Nugroho, dalam siaran persnya mengatakan, Kompetisi Stand Up Comedy merupakan salah satu upaya mendekatkan masyarakat dengan dunia jurnalistik melalui kegiatan yang mendidik dan menyenangkan. Kegiatan bertajuk “Tuliskan idemu, angkat mic-mu” ini sekaligus dalam rangka memeriahkan Hari Pers Nasional (HPN) 2016 yang diperingati setiap tanggal 9 Februari.

    “Ini baru kali pertama diadakan oleh UKM Jurnalistik UMP. Dengan kegiatan ini diharapkan masyarakat dari berbagai kalangan akan semakin dekat dengan dunia jurnalistik,” katanya, Selasa (20/1).

    Dijelaskan, kompetisi ini dapat diikuti oleh peserta dari kalangan pelajar SMA sederajat, mahasiswa, dan masyarakat umum, baik dari Purworejo maupun luar Purworejo. Bagi masyarakat yang berminat dapat mendaftarkan diri dengan cara mendatangi sekretariat UKM Jurnalistik Jalan KHA Dahlan No 3 Purworejo, UMP Gedung A2 lantai 1. Kontribusi pendaftaran tiap peserta sebesar Rp 25 ribu.

    “Pendaftaran sudah dibuka dan akan ditutup jika kuota peserta sudah terpenuhi. Peserta dapat memilih 3 materi stand up, yakni pers/wartawan, berita, dan menulis,” jelasnya.

    Lebih lanjut dijelaskan, kompetisi yang didukung oleh Purworejo Ekspres ini akan dipusatkan di Auditorium Kasman Singodimedjo UMP dibagi dalam 2 hari, yakni tanggal 8 Februari dimulai pukul 09.00 WIB dan pada hari berikutnya dimulai pukul 13.00 WIB. Untuk melakukan penilaian, panitia menghadirkan 3 juri professional yang kompeten di bidangnya.

    “Acara ini juga akan dimeriahkan bintang tamu Stand Up Comedy Purworejo dan dapat disaksikan untuk umum,” ungkapnya. (baj)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top