• Berita Terkini

    Minggu, 31 Januari 2016

    Bupati Purworejo Terpilih Mengaku Akan Kaji Kinerja Birokrat

    AGUNG/EKSPRES
    PURWOREJO - Bupati terpilih, Agus Bastian SE MM tidak mau diintervensi oleh siapapun dalam melakukan reformasi birokrasi. Apalagi sekelas Sekretaris Daerah (Sekda). Pasalnya, jabatan Sekda sangatlah vital dalam perjalanannya selama lima tahun ke depan memimpin Purworejo.

    "Bagi Bupati, Sekda itukan seperti istrinya. Jadi jangan jodohkan saya dengan orang yang tidak cocok. Dijodohkan itu tidak enak," kata Agus Bastian dalam acara ramah tamah dengan wartawan media cetak dan elektronik di sebuah rumah makan di Purworejo, kemarin.

    Meski demikian, sambung Agus, dirinya tentu tidak sendirian memutuskan nanti siapa yang akan menjadi Sekda di periode kepemimpinannnya kedepan. Sesuai dengan regulasi, posisi tersebut akan diputuskan bersama dengan DPRD dan Gubernur Jawa Tengah.

    "Saya tidak akan gegabah menentukan siapa yang tepat menempati posisi Sekda. Setelah dilantik nanti, saya memiliki waktu enam bulan untuk memilih. Tentunya, tenggang waktu enam bulan itu saya akan berkonsultasi dengan para tokoh, mantan-mantan bupati dan tentunya dengan Gubernur," katanya.

    Lebih lanjut dikatakannya, saat ini bayangan yang ada baru sebatas kriteria. Ia mensyarakatkan, Sekda kedepan harus memiliki 3 kriteria, yaitu kerja cepat, cerdas dan berwawasan luas.

    "Jabatan bupati selama lima tahun itu tidak lama. Dan selama itu saya harus memenuhi janji politik saya kepada masyarakat saat kampanye lalu. Sehingga ketiga kriteria itu mutlak dimiliki oleh Sekda," katanya.

    Agus menambahkan, dirinya berupaya semaksimal mungkin untuk tidak membuat suasana birokrasi di Purworejo gaduh. Ia meminta seluruhnya untuk tetap fokus memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.

    "Kita akan lihat selama enam bulan kedepan. Apakah Sekda serta birokrat yang saat ini ada masih efektif atau tidak. Kalau perlu ganti ya kita ganti, namun kalau kinerjanya bagus ya tentu harus dipertahankan," katanya. (baj)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top